You are currently not logged into ManagerLeague
If you wish to log in, click here.
If you wish to sign up and join us, click here.
Lampard Itu Subur (30/03/2010 08:10)

 

Frank LampardJakarta - Frank Lampard adalah gelandang paling subur yang pernah dimiliki Chelsea. Empat gol yang dilesakkannya ke gawang Aston Villa, mengantar pesepakbola 31 tahun itu naik ke posisi tiga daftar pemain tersubur Chelsea.

Berlaga di Stamford Bridge, Sabtu (27/3/2010) malam WIB, Chelsea memetik kemenangan telak dengan skor 7-1 atas Aston Villa. Empat dari gol yang dibuat 'Si Biru' hadir atas nama Frank Lampard, dengan dua di antaranya merupakan hasil eksekusi penalti.

Torehan empat gol tersebut kembali menegaskan status Lampard sebagai salah satu gelandang tersubur di dunia. Khusus di Liga Inggris musim ini saja, mantan pemain West Ham United itu sudah melesakkan 13 gol.

Terkait empat gol yang dibuatnya ke gawang Villa, Lampard kini juga berhasil naik dua anak tanggak ke posisi tiga sebagai pemain tersubur Chelsea sepanjang masa. Memperkuat The Blues sejak 2001, Lampard total sudah membuat 151 gol di semua kompetisi.

Lampard menggeser Peter Osgood (1964-1974 &1978-1979) serta Roy Bentley (1948–1956) yang sebelumnya berada di atasnya dengan masing-masing telah menyumbang 150 gol. Sementara di posisi teratas daftar pencetak gol Chelsea masih menjadi milik Bobby Tambling (1959–1970) dengan 202 gol dan Kerry Dixon (1983–1992) dengan 193 gol.

Dari daftar pemain yang masih aktif merumput, di urutan 10 besar Lampard ditemani Didier Drogba. Striker Pantai Gading itu kini duduk di posisi delapan dengan gol yang dibuat berjumlah 124.

'Lampard berharga buat kami. Kemampuannya untuk kembali ke belakang membantu pertahanan adalah brilian dan dia bekerja sangat keras. Minggu demi minggu dia tetap sama saja. Dia berlatih sebagaimana bermain dan begitulah seharusnya," sanjung Ray Wilkins di sirus resmi Chelsea.

'Saat Anda secara konsisten mencetak gol dan bermain di level yang dia mainkan dalam beberapa tahun terakhir, Anda akan berkata kalau dia adalah pesepakbola kelas dunia," lanjut asisten pelatih Chelsea itu.
 

Share on Facebook
Blogger has no team.
Post a comment
You must be logged in to post comments.
© 2003-2007 Fifth Season AS, Oslo, Norway. Privacy Policy. Rules and Code of Conduct. Sitemap.
Responsible Editor for ManagerLeague is Christian Lassem.