You are currently not logged into ManagerLeague
If you wish to log in, click here.
If you wish to sign up and join us, click here.
Debut, Phil Jones Sampai Kesulitan Bernapas (24/07/2011 13:28)

Phil JonesChicago - Phil Jones melakoni laga debutnya bersama Manchester United. Di pertandingan perdananya, bek 19 tahun itu mengaku sampai mengalami kesulitan untuk bernapas. Mengapa?

Debut bagi Jones terjadi di tur pra-musim di Amerika Serikat, saat Manchester United menghadapi Chicago Fire, Minggu (24/7/2011) pagi WIB. Di pertandingan tersebut Sir Alex Ferguson memainkan Jones selama 75 menit sebelum diganti dengan Nemanja Vidic.

"Sangat berat, sangat berat bermain dalam cuaca sepanas itu. Saya ketika itu harus berusaha keras untuk bisa bernapas," ujar pemain bernama lengkap Philip Anthony Jones itu di situs resmi klub.

"Pertandingan itu berlangsung berat, sangat berat, namun saya tetap menikmati situasi bermain dengan kawan-kawan satu tim. Sungguh menyenangkan mengenakan seragam ini untuk pertama kalinya dan seperti saya katakan sebelumnya, saya kini merasa di rumah," imbuh dia.

Mantan pemain Blackburn Rovers itu tak lupa memuji performa tim secara keseluruhan. "Saya puas kami menang. Itu menunjukkan seperti apa kualitas dan kapabilitas kami untuk bisa mengejar ketinggalan dalam pertandingan yang berat," tegasnya.

Ferguson sendiri mengaku puas dengan performa Jones dan para pemain baru-nya. "Saya pikir mereka melakukan tugas dengan baik. Sudah jelas, saat dalam kondisi ketinggalan membuat kami ada dalam tekanan, tapi saya pikir mereka (Jones dan kiper David De Gea-red) bisa melalui dengan baik."

"David membuat sejumlah penyelamatan bagus dan setelahnya Phil juga mulai padu. Saya puas."
 

Share on Facebook
Blogger has no team.
Post a comment
You must be logged in to post comments.
© 2003-2007 Fifth Season AS, Oslo, Norway. Privacy Policy. Rules and Code of Conduct. Sitemap.
Responsible Editor for ManagerLeague is Christian Lassem.