You are currently not logged into ManagerLeague
If you wish to log in, click here.
If you wish to sign up and join us, click here.
Real Madrid Punya Pemain Terbanyak di 1/4 Final (21/06/2012 06:55)

Trio Madrid di Tim PortugalJakarta - Babak delapan besar Piala Eropa 2012 akan mulai bergulir. Di fase ini, klub raksasa Spanyol Real Madrid ternyata memiliki wakil paling banyak di fase tersebut.

Dari total 16 tim yang berlaga di gelaran kali ini, sudah setengahnya yang terpangkas. Delapan sisanya kini akan mulai berusaha berebut tiket semifinal.

Partai Republik Ceko lawan Portugal akan membuka babak perempatfinal, Jumat (22/6/2012) dinihari WIB. Disusul kemudian Jerman kontra Yunani, Sabtu (23/6) dinihari WIB.

Setelah itu giliran Spanyol berjumpa Prancis, Minggu (24/6) dinihari WIB. Laga Inggris melawan Italia, Senin (25/6), akan menyudahi fase perempatfinal.

Dari delapan tim-tim yang akan berlaga tersebut, 11 pemain di antaranya ternyata berasal dari Real Madrid. Ini disebut Infostradalive sebagai jumlah pemain terbanyak dibandingkan klub-klub lain.

Bayern Munich dari Jerman menjadi klub terbanyak kedua yang para pemainnya masih bertahan di perempatfinal Piala Eropa bersama negaranya masing-masing, dengan total 9 pemain.

Berikut klub-klub domestik yang banyak pemainnya masih beraksi bersama negaranya di perempatfinal.

11 - Real Madrid (Spanyol 5, Portugal 3, Jerman 2, Prancis 1)

9 - Bayern Munich (Jerman 8, Prancis 1)

7 - FC Barcelona (Spanyol 7)

7 - Liverpool (Inggris 6, Spanyol 1)

7 - Manchester City (Inggris 3, Prancis 2, Italia 1, Spanyol 1)

7 - Chelsea (Inggris 2, Spanyol 2, Republik Ceko 1, Prancis 1, Portugal 1)

7 - Juventus (Italia 7)



* Daftar itu disusun Infostradalive berdasarkan susunan pemain resmi dari UEFA di awal turnamen, yang mana merujuk kepada klub yang dibela pemain bersangkutan pada musim 2011/2012. Artinya, pemain yang sudah berganti klub seperti Lukas Podolski (FC Koeln ke Arsenal) dan Vaclav Pilar (Viktoria Plzen ke VfL Wolfsburg) masih tercatat di klub lamanya.

Share on Facebook
Blogger has no team.
Post a comment
You must be logged in to post comments.
© 2003-2007 Fifth Season AS, Oslo, Norway. Privacy Policy. Rules and Code of Conduct. Sitemap.
Responsible Editor for ManagerLeague is Christian Lassem.